Kesempatan Pameran Gambar di Jepang bersama Meibi Project

Pameran Meibi Project

Buat yang hobi gambar, sekarang kesempatan kamu ikut pameran di Jepang!

[Update: Karya yang terpilih di tahap 1 bisa dilihat di sini. Masih ada tahap 2 bagi yang ingin ikut.]

Meibi Project akan mengadakan pameran kolaborasi foto dan gambar di Nagoya mulai tanggal 14 Maret-11 April 2015. Fotonya adalah foto-foto model Meibi Project, dan untuk gambarnya dibuka pendaftaran bagi para seniman dan hobiis dari seluruh dunia yang ingin berkolaborasi! Caranya sangat mudah:

  1. Kunjungi halaman Facebook, Twitter, atau Instagram Meibi Project dan pilih salah satu foto yang ingin kamu lukis.
  2. Media, metode, dan style gambar bebas. Bisa misalnya digital painting, pensil warna di kertas, atau oil on canvas. Orientasi bisa landscape (horizontal) maupun portrait (vertikal).
  3. Jika terpilih untuk dipamerkan, akan diminta file resolusi tingginya. JadiΒ pastikan file sumbernya memiliki resolusi minimal 4500 pixel di sisi panjangnya (misal 4500×2530).Β Jika ingin karya fisik aslinya (misal kanvasnya) yang dipamerkan, bisa mengirim bendanya ke Jepang namun pastikan ukurannya maksimal 364×257 mm.
  4. Untuk seleksi kirim gambarnya ke art@meibiproject.com dengan ukuran 1600 pixel di sisi panjangnya (misal 1600×900) dan format JPG. Hasil seleksi nanti akan diberitahukan lewat email.
  5. Deadline tahap pertama adalah 11 Maret (akan dipamerkan 14 Maret-30 Maret). Deadline tahap kedua adalah 22 Maret (akan dipamerkan 31 Maret-11 April).

Pameran Meibi Project

Inilah detail pamerannya:

Meibi Photography Exhibition β€œE ni Narimasu”
Tempat: Yamate Cafe, 1-17-1 Yamate-dori, Showa-ku, Nagoya, Japan
Tanggal: 14 Maret-11 April 2014 (kecuali hari Minggu)
Waktu: 11:00-16:00

Meibi Project adalah proyek seniman Indonesia Agro yang tahun lalu mendirikan studio di Jepang bersama teman-temannya. Di Jepang yang marak dengan foto gravure dan idol di mana wanita cenderung hanya dinilai dari fisiknya saja, proyek ini bertujuan untuk lebih mengenalkan pribadi, mimpi, dan prestasi wanita Jepang melalui karya seni. Proyek ini telah berkolaborasi dengan lebih dari 50 model dan talenta untuk menghasilkan berbagai karya terutama fotografi.

Pameran Meibi Project

Karya yang diterima untuk pameran kali ini ada kemungkinan juga untuk dipamerkan lagi di galeri yang lebih besar di Tokyo akhir tahun. Jadi jangan lewatkan kesempatan emas untuk mengirimkan karya kamu ke Jepang, dan sebarkan beritanya ke teman-temanmu yang hobi menggambar!

97 gagasan untuk “Kesempatan Pameran Gambar di Jepang bersama Meibi Project

    1. Agro Penulis

      @Ani
      Bisa kirim lewat EMS misalnya. Kalau kirim karya fisiknya nanti dipamerkan di tahap kedua ya (30 Maret-11 April).

      Btw karena nanti ada seleksinya, instruksi mengirim karya fisiknya nanti kalau diterima. Jadi untuk seleksinya bisa kirim scan atau foto karyanya.

      Balas
  1. jamal kun

    hallo mas Agro,

    saya tertarik untuk ikut, namun ada yang ingin saya tanyakan,.
    itu boleh di alteration ga pada gambarnya?
    misalnya baju model yg bersangkutan dirubah sedikit dan diberi aksesoris tambahan atw backgroundnya diganti dengan background original dari pembuatnya gitu.
    ataukah harus sebisa mungkin sesuai dengan foto yang ada dan model tsb masih bisa dikenali?
    thanks

    Balas
  2. nabila

    satu orang cuma boleh kirim 1 gambar apa boleh lebih? soalnya saya nemuin beberapa foto yang saya suka dan tertarik untuk digambar

    Balas
    1. Agro Penulis

      Mungkin bisa salah satu, atau mungkin bisa juga semuanya. Tergantung nanti gambarnya seperti apa.

      Balas
      1. nabila

        oya nanti yang dikirim cuma gambarnya aja, apa sama foto asli disebelahnya? (kayak yang di contoh)

        Balas
    1. Agro Penulis

      Selama di atas 4500px tidak masalah settingan dpi di filenya. Nanti akan kami cetak dengan panjang 364mm (berarti sekitar 300dpi).

      Balas
  3. anonim

    hai admin… mungkin aku masih bingung akan ukurannya.

    jadi kami mulai membuat gambar dengan ukuran 1600 px x …. (bebas(?)), kemudian jika terpilih, barulah kami mengatur ukurannya menjadi 4500 px x … begitu ya?
    btw saya biasa menggunakan SAI saat menggambar.

    thanks before min….

    Balas
    1. Agro Penulis

      Mulai gambarnya dengan yang ukuran besar (4500 px atau lebih besar), jadi kalau terpilih tidak perlu bikin lagi.

      Saat mengirim untuk seleksi tinggal diresize saja ke 1600 px. Mestinya program grafik seperti Sai bisa resize/menentukan ukuran saat output ke JPG.

      Balas
  4. XianYu

    Kalau mau mengirim karya, haruskah disertakan di karya tersebut foto asli yang kita gambar? terimakasih.

    Balas
    1. Agro Penulis

      Bebas. Itu alamat email yang dibuat khusus untuk keperluan ini jadi subjek email tidak masalah.

      Balas
    1. Agro Penulis

      Saat dipamerkan nama nanti ditulis di kertas terpisah. Tapi kalau di gambarnya mau diselipkan semacam tanda tangan gitu tidak apa-apa.

      Balas
      1. Agro Penulis

        Boleh vertikal maupun horizontal. Kalau ingin discan, ukuran kertasnya bebas. Kalau ingin kertasnya dikirim kalau terpilih, ukurannya maksimal 364Γ—257 mm (atau 257Γ—364 mm).

        Balas
      1. Agro Penulis

        Boleh vertikal maupun horizontal. Kalau ingin discan, ukuran kertasnya bebas. Kalau ingin kertasnya dikirim kalau terpilih, ukurannya maksimal 364Γ—257 mm (atau 257×364 mm).

        Balas
  5. gaebolgone

    Saya sudah liat2 gambar dari link fanspage fb yang diberikan, kebanyakan gambar model(cewe) tapi ada juga foto pemandangan. Apakah untuk gambar pemandangan bisa dipamerkan juga atau hanya untuk gambar yang ada modelnya saja? karena kesan saat saya baca laman ini dan liat2 fp-nya lebih kepada gambar model dan juga saya baca postingan diatas juga ga ada ulasan mengenai hal ini.
    Terima kasih πŸ™‚

    Balas
  6. betty tio

    Halo, mau tanya πŸ™‚
    1. kalau fotonya sudah ada yang menggambar, misalnya seperti fanart punya helmy helmawan di atas, apa masih boleh dipakai?
    2. bolehkah gambar dari foto2 tahun lalu? (2014)

    Terima kasih πŸ™‚

    Balas
  7. yusuf

    Min mau nanya nih,
    Penilaian buat gmbr yg dikirim dalam kategori apa saja( Dalam segi penilaian seleksi) ? Terus ada berapa banyak gambar yg akan dipamerkan di jepang ?
    Dan adakah pemenangnya kalo boleh saya tahu?
    Thanks min

    Balas
    1. Agro Penulis

      Total 16 gambar yang akan dipamerkan. Tidak ada pemenang juara 1, hanya ada yang lolos seleksi dan dipamerkan dan yang tidak lolos. Kriterianya dipilih karya-karya terbaik dari penilaian juri tim Meibi Project.

      Balas
  8. innashii

    numpang tanya, gambar yg dikirim untuk seleksi itu gambar terserah ? atau harus dari foto model gitu? trims

    Balas
  9. yudha

    saya ingin bertanya, berdasarkan info di atas ada deadline tahap satu dan tahap dua.

    (*) tahap ke dua di atas maksudnya akan ada seleksi (gambar) lagi untuk pameran ke-2, atau gambar pada pameran ke-1 akan ditampilkan lagi di pameran ke-2 ?

    Terima kasih~ πŸ™‚

    Balas
    1. Agro Penulis

      Karya yang ditampilkan di tahap 2 beda dengan yang di tahap 1. Jadi misalnya orang yang karena kesibukannya tidak sempat submit untuk tahap 1 bisa submit dan ikut pameran yang tahap 2. Thanks.

      Balas
  10. angraini

    mbak klasifikasi penilaiannya gimana y? soalnya sya liat ad yg pake aplikasi buat gambarnya dan ada yg manual…

    kalau pakai aplikasi instan seperti aplikasi d android apakah di perbolehkan??

    Balas
    1. Agro Penulis

      Pakai aplikasi boleh. Ya kami nilai dari berbagai aspek mulai dari konsep/idenya, stylenya, sama teknik gambarnya.

      Balas
  11. marcellino pb

    Pengen nanya nih.. kalo misalkan backgroundnya di ganti itu boleh ga? Contoh : di bg siang, jadi malam.. atau bg kosong, atau malah bg nya sama cuma di perindah lagi?

    Balas
  12. marcellino pb

    Aku udh ngirim ke art@meibiproject.com atas nama marcellino pieter bertin via yahoo.. tingal nunggu konfirmasi di terima atau engga.. kalau engga masuk emailnya kasih tau ya.. trims πŸ™‚

    Balas
  13. henrych

    Min, mau tanya foto model nya itu harus pake yg ada di meibi project atau boleh pake foto model punya sendiri?

    Thanks πŸ™‚

    Balas
  14. ghina

    Kalo untuk seleksi, foto gambarnya pake hp aja boleh? Karna untuk sementara tidak bisa mengedit resolusi di komputer

    Balas
  15. 7_right

    min saya sudah kirim via gmail atas nama helmiy rohmanil aziz
    di tunggu hasil seleksinya ya min πŸ™‚ thanks

    Balas
  16. angraini

    min saya udah bikin gambarnya tapi pas di scan resolusinya nggak nyampe 4000pixel gimana t min…??

    pas ngirim gambar apa aja yg dilampirkan min??

    Balas

Tinggalkan Balasan ke Agro Batalkan balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *